Suplemen dan vitamin hanyalah bagian dari gaya hidup sehat keseluruhan, bukan cara efektif tangkal penyakit. Cara terbaik adalah mendapat nutrisi dari makanan.
Perempuan yang mengonsumsi suplemen vitamin C dosis tinggi berpotensi besar mengalami resiko katarak. Riset yang diterbitkan American Journal of Clinical Nutrition, November 2009, menyebutkan sekitar 26% dari 24.600 perempuan dewasa yang telah dipantau selama 8 tahun, dan dilaporkan mengkonsumsi suplemen yang mengandung vitamin C berdosis 1.000 mg menderita katarak.
Riset yang dilakukan di Swedia itu juga mencatat, perempuan yang
mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin C dengan dosis yang sama
selama 10 tahun dan telah berusia 65 tahun atau lebih, serta sedang
mengalami perubahan hormon dan berisiko lebih besar menderita katarak.
Alicja Wolk dari Karolinska Institutet in Stockholm dan koleganya
menemukan hubungan antara vitamin C dan katarak tidak terpaut dengan
vitamin C yang bersumber dari sayuran dan buah-buahan melainkan suplemen
vitamin C berdosis tinggi.
Secara keseluruhan, 59% dari perempuan berusia 49 hingga 83 tahun
mengaku mereka menggunakan suplemen pengantar diet. Kemudian, 5% dari
sukarelawan juga mengaku hanya mengkonsumsi suplemen vitamin C dan 9%nya
mengkonsumsi multivitamin dimana mengandung 60 mg vitamin C.
Hasil riset lain menunjukan, dari 1,225 perempuan yang mengkonsumsi
suplemen vitamin C tercatat 143 individu (13%) menderita katarak selama
periode riset berlangsung.
Sebagai perbandingan, angka penderita katarak pada perempuan yang tidak
mengkonsumi suplemen mencapai 878 dari 9.974 (9%) perempuan dan 252
dari 2.259 (11%) pada perempuan yang hanya mengkonsumsi multivitamin.
Peningkatan risiko terkena katarak pada perempuan yang mengonsumsi
suplemen dan tidak mengkonsumsi suplemen terjadi selama 5 tahun,
pendidikan, merokok, kebiasaan mengonsumsi minuman beralkohol dan
mengunakan pengobatan hormon.
Menyikapi penemuan peneliti Swedia, Wolk dan koleganya memanggil para
peneliti yang terlibat guna mengonfirmasi penemuan mereka. Pemanggilan
ini bertujuan untuk menginvestigasi hubungan antara usia perempuan dan
terapi hormon terhadap peningkatan angka penderita katarak pada
perempuan.
Ditulis Oleh : friend of the night ~ Bloger
Sobat sedang membaca artikel tentang Berlebihan Mengkonsumsi Suplemen Vitamin C Dosis Tinggi Dapat Picu Katarak . Oleh Admin, Sobat diperbolehkan mengcopy paste dengan menggunakan Ctrl C dan menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya